Berikut ini adalah rangkaian penstabil tegangan (voltage regulator) menggunakan LM317.
LM317 adalah IC penstabil tegangan yang dapat diatur tegangan
keluarannya (adjustable voltage regulator) dengan kemampuan arus
keluaran hingga 1.5 Ampere.
Tegangan keluaran dari IC LM317
dapat diatur dengan mengubah-ubah nilai R2, dalam contoh rangkaian di
atas nilai R2 adalah 680 ohm, sehingga tegangan keluaran akan stabil
pada 5 Volt.
Untuk mendapatkan
keluaran tegangan yang stabil pada nilai tertentu, LM317 membutuhkan
tegangan masukan minimal sebesar 1.25 Volt lebih tinggi. Jadi rangkaian
di atas membutuhkan tegangan input paling kecil adalah 6.25 Volt. LM317
dapat diberi tegangan masukan maksimum sebesar 40 Volt, tapi harap
diperhatikan disipasi daya yang terjadi. Semakin besar selisih tegangan
masukan dengan tegangan keluaran maka disipasi daya semakin besar, untuk
itu disarankan menggunakan heatsink yang sesuai jika dalam suatu
aplikasi terpaksa menggunakan tegangan masukan yang selisihnya cukup
jauh dari tegangan keluaran.
Berikut ini gambar layout PCBnya:
Layout PCB tampak atas beserta ukurannya (33mm x 19mm) |
layout PCB tampak bawah |
Jika ingin membutuhkan tegangan keluaran yang lainnya dapat mengganti resistor R2 menggunakan rumus yang terdapat pada datasheet LM317. Untuk memudahkan perhitungan nilai resistor R2, saya telah membuat sebuah tabel di spreadsheet:
0 komentar